Admin baru sadar, seandainya tahu hal-hal ini 10 tahun yang lalu, admin ga akan bantu pembaca yang budiman untuk paham hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30. Jika kamu adalah mahasiswa unyu-unyu atau baru lulus banget, udah bener kamu baca tulisan ini.
Umur 30 itu bisa dikatakan waktunya pematangan karier, penetapan tujuan hidup dan awal dari menanggung beban hidup yang lebih nyata. Makanya ada hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun. Karena umur 30 juga adalah masa produktif-produktifnya, badan lagi kuat-kuatnya dan semangat lagi tinggi-tingginya. Kecuali kalau kalian adalah pemuda jompo, bye!
Ada beberapa hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun, ini bukan tipu-tipu macam harus cepat nikah dan lain-lain. Ini benar-benar diperlukan supaya di umur 30 tahun pembaca yang budiman tidak terlalu ngaco hidupnya.
- Perkuat Tubuh
Jangan pernah mengikuti mazhab para pemuda jompo. Jangan normalkan tubuh yang lemah. Olahraga rutin adalah hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun. Kamu bisa memilih oleh raga permainan macam futsal, badminton, tenis.
Bisa juga kamu pergi ke gym, atau calisthenic, atau ikut komunitas lari. Intinya, tubuh harus tetap digerakan. Kehidupan modern ini telah mengesampingkan aktivitas fisik sebagai suatu hobi. Padahal aktivitas fisik adalah proses natural dan alami yang perlu dijalankan setiap orang.
- Pahami Berbagai Cara Nyari Duit dan Ngatur Duit
Berikutnya, hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun adalah cara mencari penghasilan. Kalau kamu masih berusia di awal 20an itu adalah waktu yang sangat tepat untuk mengenal cara mencari uang yang efektif.
Kamu bisa memulai dengan merintis karier yang baik, sambil buka usaha sampingan, bisa itu franchise, reseller dan semacamnya. Kalau kamu memang punya minat dan modal untuk usaha ya jalankan, usahakan bisa membuat lebih dari satu sumber penghasilan. Lalu, kendalikan hawa nafsu untuk buang-buang uang, ini penting, karena di sinilah banyak orang terjerumus.
Hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 juga adalah cara menyimpan uangnya. Pastikan kamu rajin menabung. Kalau uang yang kamu miliki di tabungan tidak besar-besar amat, tahanlah itu keinginan untuk investasi saham dan crypto. Karena untuk menghasilkan dari sumber investasi tadi, kamu juga perlu modal yang lumayan.
- Miliki Keahlian Signatur
Nah, ini yang sering luput sebagai sebuah hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30. Memiliki keahlian khas. Keahlian khas ini atau sering disebut juga specific knowledge adalah keterampilan yang hanya kamu yang punya. Untuk mendapatkannya butuh waktu, kombinasi antara pengalaman dan penerapan keahlian.
Keterampilan ini umumnya sangat teknikal atau sangat kreatif. Pahami kelebihanmu dan gunakan itu dalam pekerjaan. Proses penemuan keahlian ini akan memudahkan kamu dalam kerja dan networking ke depannya.
- Kenal Dengan Orang-Orang Penting
Berikutnya, hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun adalah memperluas pergaulan. Orang-orang penting ini tidak bermakna pejabat dan sebagainya. Tetapi orang-orang yang satu frekuensi dengan yang kamu kerjakan, dan orang-orang yang bisa membantu kamu dalam meningkatkan pekerjaanmu.
Selain itu, pada usia tiga puluh tahun kamu mungkin perlu memiliki kenalan juga dalam bidang perpajakan, pengacara, penjual tanah, ahli-ahli dalam keperluan sehari-hari yang tidak banyak orang tahu mengenai ilmunya. Karena pastilah suatu waktu kita akan bersinggungan dengan urusan-urusan semacam itu.
- Personal Branding
Berikutnya, hal lain yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun adalah mengenal cara mempromosikan diri. Personal Branding ini adalah proses mengenalkan siapa kita pada dunia. Tidak muluk-muluk, minimal kamu punya eksistensi online dan offline dalam bidang yang kamu tekuni.
Dokumentasikan proses kerja tersebut, bukan bermaksud riya, ujub dan takabur. Tetapi sebagai ikhtiar membuka peluang lebih tinggi dalam bidang yang kamu tekuni itu.
- Belajar Bisnis (Sistemnya)
Tidak semua orang punya modal atau mentalitas untuk berbisnis, tetapi memahami bagaimana sistem dan modelnya berjalan penting untuk diketahui. Ini menjadi penting sebagai hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun karena cepat atau lambat kita akan memerlukannya.
Tujuan untuk menjadi makmur atau berkecukupan tidak akan selamanya terpenuhi dengan cara menukar waktu dengan uang. Memiliki aset sendiri yang bisa menghasilkan uang untuk kita akan diperlukan pada waktunya. Tidak harus kamu jadi juragan, tetapi kamu paham bagaimana transaksi bisa terjadi termasuk di dalam bidang yang kamu tekuni dan mengubahnya menjadi sumber penghasilan untukmu.
- Literasi Asmara
Ini yang sering dianggap remeh, mencari pasangan adalah hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30. Kalau kamu merasa ganteng selevel Nicholas Saputra dan gampang saja punya pacar 1, 2 atau 5, itu tidak ada hubungannya. Memilih pasangan hidup itu butuh literasi, sudut pandang yang ke depannya akan saling memakmurkan.
Tidak ada kriteria pasangan terbaik, yang baik untukmu bisa jadi tidak baik untuk orang lain. Kriteria yang harus dicari adalah yang nantinya akan membuat hidupmu lebih baik, lebih bermakna, dan melengkapi apa yang belum ada padamu saat ini.
Memilih pasangan hidup bisa jadi adalah salah satu keputusan terpenting yang harus kamu buat seumur hidup. Jadi perhatikanlah, pelajari dan jangan biarkan diri kita ditelan nafsu dengan pemahaman serong kanan kiri, celup sana sini. Semoga kita bisa mendirikan keluarga yang sakinah.
Itulah 7 hal yang perlu dipelajari sebelum umur 30 tahun. Mudah-mudahan bisa dipahami dan bisa diterapkan oleh siapa saja. Semoga kamu juga menikmati usia dua puluhan, juga ketika memasuki umur 30 tahunan.